
Tiket Timnas Indonesia vs Argentina, Masih Ramah Kantong

Berita Viral Olahraga –Tiket timnas Indonesia vs Argentina akan segera PSSI umumkan terkait harga pasti untuk laga uji coba.
Pengumuman harga tiket tersebut akan dilakukan bersamaan dengan informasi pemegang hak siar untuk seluruh pertandingan Timnas Indonesia hingga akhir tahun 2023.
“Kami kan sedang dalam proses bidding untuk ticketing dan juga proses bidding untuk hak siar,” ujar Ketua PSSI, Erick Thohir usai acara pelantikan pengurus PSSI periode 2023-2027 di Hotel Fairmont.
Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Argentina terjadwalkan akan berlangsung pada FIFA Matchday Juni 2023.
Menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada hari Senin, 19 Juni 2023.
Proses bidding untuk tiket dan hak siar masih berlangsung, dan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berencana mengumumkan hasilnya pada 29 Mei 2023 atau 30 Mei 2023.
“Jadi InsyaAllah nanti hari Senin (29/5), kami juga ada pengumuman hak siar media seluruh pertandingan tim nasional sampai akhir tahun ini. Nanti Senin ada pengumuman, mudah-mudahan, atau mungkin Selasa (30/5),” imbuhnya.
Tiket Timnas Indonesia vs Argentina, PSSI dan AFA Saling Bagi Hasil
Persoalan tiket timnas Indonesia vs Argentina untuk pertandingan uji coba menjadi perhatian penting karena melibatkan kesepakatan dengan Federasi Sepak Bola Argentina (AFA).
Lantaran PSSI dan AFA sepakat tentang adanya sistem bagi hasil. Erick Thohir, Ketua PSSI, menjelaskan bahwa semua tiket tersebut akan dibagikan secara adil dengan pihak Argentina.
Indonesia harus transparan mengenai proyeksi pendapatan dan hak bagi kedua belah pihak.
Proses pembagian tiket masih dalam tahap pembicaraan, dan diharapkan pengumuman resmi akan terjadi pada hari Senin,29 Mei 2023.
Termasuk hak siar dalam negeri maupun luar negeri, mengingat Argentina juga memiliki hak siar untuk negaranya sendiri.
Baca Juga: SMAN 21 Bandung Tertipu, Rp400Juta Agen Travel Gondol
Laga uji coba antara Indonesia dan Argentina sesuai jadwal FIFA Matchday 2023 akan berlangsung pada 19 Juni 2023 dari Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Pertandingan ini sangat dinanti oleh pecinta sepak bola Indonesia yang dalam beberapa hari terakhir terus mencari informasi mengenai harga tiket.
Meskipun begitu, anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengungkapkan bahwa ia belum mengetahui harga tiket resmi untuk pertandingan Timnas Indonesia kontra Timnas Argentina.
Arya juga menegaskan bahwa harga tiket tidak akan sebanding dengan konser Coldplay yang juga menjadi perbincangan masyarakat Tanah Air.
Baca Juga: Sungchan Shotaro Eks NCT, SM Jelaskan Rencana Debut
Harga tiket konser Coldplay tergolong mahal, dengan harga tertinggi mencapai belasan juta rupiah.
Lebih lanjut, Arya menyebutkan bahwa bonus yang mungkin diterima para pemain Timnas Indonesia jika mereka meraih hasil positif melawan Timnas Argentina masih belum pasti.
Namun, ia memastikan bahwa para pemain Timnas Indonesia tengah dalam motivasi tinggi dan bersemangat berlaga melawan Timnas Argentina.
“Ya kita lihatlah nanti bagaimana. Belum tahu, yang pasti yang terbaik lah. Kalau mahalnya sih enggak sampai seperti tiket Coldplay,” ujar Arya Jumat (26/5/2023).
Nicolas Tagliafico Komentari Postingan Instagram PSSI
Postingan Instagram PSSI mengenai pertandingan Timnas Indonesia melawan Argentina pada FIFA Matchday Juni mendatang telah mendapatkan perhatian dari berbagai pihak.
Termasuk Nicolas Tagliafico, pemain timnas Argentina yang turut mengomentari unggahan dengan 55 ribu komentar.
Respon dari Nicolas Tagliafico adalah memberikan emoji sapaan dua tangan. Meskipun sederhana tetapi mendapatkan perhatian ramai dengan lebih dari 1000 komentar balasan.
Banyak netizen yang menyambut kedatangan timnas Argentina dan siap menyaksikan pertandingan mereka di Indonesia.
Tagliafico sendiri merupakan pilar timnas Argentina yang berhasil meraih gelar juara Piala Dunia 2022.
Sebagai bek kiri berpengalaman, Tagliafico telah mencatatkan 49 caps bersama Argentina. Ia juga menjadi bagian penting dalam perjalanan Argentina hingga final melawan Prancis.
Pertandingan final tersebut dimenangkan Argentina melalui adu penalti, mereka berhasil meraih gelar juara Piala Dunia untuk ketiga kalinya.***