
Selena Gomez Ungkap Ancaman Pembunuhan untuk Hailey Bieber

Berita Artis Viral – Selena Gomez mengaku kedapatan dihubungi oleh istri Justin Bieber, Hailey Bieber.
Melalui Selena terungkap jika Hailey memperoleh ancaman dan ujaran kebencian yang luar biasa banyaknya. Hingga salah satu paling mengganggu sekaligus menyeramkan adalah ancaman pembunuhan.
Penggemar lantas mengira jika ancaman pembunuhan untuk Hailey Bieber sebagai bagian dari respon ledekan model tersebut bersama teman-temannya kepada Selena Gomez.
Hailey memang dituding meledek mantan kekasih sang suami melalui story Instagram dan video TikTok miliknya.
Kala itu Selena Gomez mengunggah gambar alisnya yang dianggapnya kurang sempurna hingga menggunakan filter dengan caption, “Tak sengaja melaminasi alisku terlalu banyak.”
Lalu, tak lama setelahnya, Kylie Jenner dan Hailey Bieber sama-sama mengunggah foto mata dan alis mereka.

Selena Gomez Tidak Membenarkan Ujaran Kebencian Hingga Ancaman untuk Hailey
Meski begitu, Selena Gomez beberapa kali mengingatkan para penggemarnya yang marah dan kesal untuk tidak bersikap menjatuhkan siapapun.
Jumat, 24 Maret 2023 waktu setempat melalui unggahan story Instagram pribadinya, Selena mengaku jika Hailey Bieber menghubunginya usai mendapat ancaman pembunuhan.
“Hailey Bieber menghubungiku dan memberitahu bahwa dia telah mendapatkan ancaman pembunuhan dan ujaran kebencian,” ujar Selena
Pelantung lagu Rare tersebut sejatinya tidak ingin reaksi video laminasi alis terus berkembang secara berkepanjangan.
Bahkan satu bulan yang lalu, sahabat Taylor Swift itu sampai memutuskan rehat sejenak dari sosial media khususnya TikTok.
Baca Juga: Shou Zi Chew TikTok, Berjuang Atasi Tuduhan Agen China
Nampaknya, segala sesuatu yang berhubungan dengan Selena Gomez dan Hailey Bieber selalu menimbulkan kesalahpahaman.
Oleh sebab itu, Selena selalu berusaha untuk membuat keadaan kembali normal seolah tak adanya pertikaian yang berarti.
Hal tersebut pula yang mendasari sikap Selena mau meminta para penggemarnya untuk berhenti melakukan tekanan kepada orang lain.
“Ini bukan suatu hal yang aku bela. Tak ada seorang pun yang layak untuk di-bully dan mendapatkan ujaran kebencian. Aku selalu mengingatkan untuk terus berbuat baik dan benar-benar ingin semua ini berakhir,” ujar Selena Gomez dikutip infoberitaviral.com dari media sosial Instagram @selenagomez.
Baca Juga: Thomas Tuchel Bayern Munich, Roten Resmi Depak Nagelsmann
Penyanyi dan model ini memang tidak pernah berkomunikasi dengan Hailey Bieber lantaran berbeda lingkungan pertemanan.
Secara kompak keduanya juga membantah hal tersebut ada kaitannya dengan keputusan Justin Bieber menikahi Hailey.
Sama sekali tak ada dendam pribadi di antara mereka sempat keduanya buktikan dengan foto bersama dalam acara Academy Museum Gala 2022 pada Oktober 2022 lalu.
Hailey Bieber Ucap Terima Kasih Kepada Mantan Kekasih Suaminya
Atas reaksi Selena Gomez membantunya meminta para penggemar untuk berhenti mengirimkan ancaman pembunuhannya selama konflik yang sedang berlangsung.
Hailey Bieber pun mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Selena Gomez yang ia unggah dalam postingan Instagram Story.
Beberapa minggu terakhir sangat sulit bagi Hailey melihat ada jutaan orang menebar kebencian kepadanya dengan sangat berbahaya.
Mengingat ketegangan yang meningkat antara basis penggemar mereka selama sebulan terakhir ini, Hailey Bieber memuji Gomez karena mau angkat bicara.
Ia mengaku telah mendiskusikan beberapa minggu terakhir bagaimana melewati narasi yang sedang berlangsung di antara keduanya.
Di tengah perseteruan mereka yang sangat keras, Hailey Bieber menanggapi pernyataan Selena Gomez atas para penggemar pada media sosial.
“Kita semua harus lebih bijaksana tentang apa yang kita posting dan katakan. Termasuk saya sendiri. Pada akhirnya, menurut saya cinta akan selalu lebih besar daripada kebencian dan kenegatifan. Selalu ada kesempatan untuk bertemu seseorang dengan lebih banyak empati dan kasih sayang,” ungkap Hailey Bieber.***