
Putri Ariani Final AGT, Simon Cowell Terpukau Kembali

Berita Viral Hari Ini – Putri Ariani Final AGT merupakan seorang penyanyi penyandang disabilitas netra asal Indonesia yang sukses tampil memukau dengan penampilan menawan.
Pada babak final America’s Got Talent (AGT) 2023 ia membawakan lagu “Don’t Let The Sun Go Down On Me” yang dinyanyikan oleh penyanyi senior asal Inggris, Elton John.
Putri Ariani yang tampil sambil memainkan piano juga mendapat dukungan paduan suara (choir) sehingga sukses menambah indahnya penampilannya.
Penampilan gemilang Putri Ariani ini berhasil mencuri perhatian para juri, termasuk salah satunya adalah Simon Cowell.
Putri Ariani Final AGT Sukses Curi Hati Juri Killer Simon Cowell
Langkah Putri Ariani final AGT memang memiliki keterkaitan dengan Simon Cowell yakni juri yang memberinya tiket golden.
Simon yang terkenal sebagai juri ketat di AGT justru tak segan mengungkapkan kekagumannya pada Putri Ariani.
Pada kesempata itu, ia menyebut Putri sebagai berlian langka dan menyanjung bakat alaminya yang luar biasa.
“Kamu adalah salah satu dari berlian kecil langka yang kami temui setiap beberapa tahun secara alami dilahirkan untuk melakukan hal ini,” ujar Simon Cowell.
Baca Juga: Garnacho Duplikasi Cristiano Ronaldo, Bukti Nyata Penggemar
Babak final kemarin Putri Ariani mengenakan gaun abu-abu berpayet bernyanyi memukau penonton dengan suaranya yang indah dan sentuhan emosional dalam penampilannya.
Kehadirannya di panggung AGT 2023 telah menginspirasi banyak orang, baik dari dalam maupun luar negeri.
Banyak warganet dari berbagai negara memberikan dukungan dan pujian kepada Putri Ariani.
Seorang warganet dari Washington DC, Amerika Serikat, mengatakan bahwa Putri Ariani telah memenangkan hati mereka dan berharap kesuksesan untuknya.
Begitu juga dengan warganet dari Malaysia yang memberikan dukungan penuh dan menyebutnya sangat berbakat.
Baca Juga: RM BTS Dukung Ahli Forensik, Ikut Berikan Donasi Pelatihan
Tentu saja, para penggemar Putri Ariani dari Indonesia juga memberikan dukungan yang luar biasa.
Seorang kontestan lain dari episode yang sama, Zoee Riana, bahkan memberikan ucapan selamat kepada Putri Ariani dan berharap kesuksesan untuknya.
“Kamu seperti sebuah inspirasi bagiku. Aku mempelajari lagumu yang kamu bawakan di audisi AGT (Loneliness). Kita di episode yang sama, semoga sukses malam ini,” ujar Zoee Riana yang tereliminasi.
Tahapan America’s Got Talent Terbagi Dua Episode
Usai Putri Ariani Final AGT, saat ini semua orangtengah menantikan hasil pengumuman pemenang AGT sesi 18.
Babak final AGT terbagi menjadi dua episode yang pertama menampilkan penampilan 11 kontestan, termasuk Putri Ariani.
Episode kedua akan menampilkan pengumuman pemenang berdasarkan hasil pengumpulan suara dari para pendukung.
Masyarakat berharap Putri Ariani akan meraih kesuksesan besar di AGT 2023 dan menjadi salah satu yang terbaik.
Semua dukungan dan doa dari penonton seluruh dunia diharapkan akan membantu Putri Ariani meraih prestasi gemilang pada ajang ini.
Untuk memberikan dukungan kepada Putri Ariani, penonton dapat melakukan voting melalui aplikasi resmi America’s Got Talent melalui App Store atau Google Play Store.
Setelah mengunduh aplikasi, penonton dapat mendaftar atau melakukan login menggunakan akun Profil NBCUniversal. Kemudian, mereka dapat memilih Putri Ariani dan mengklik Submit Vote.
Selain itu, penonton juga dapat melakukan voting melalui situs resmi AGT di www.nbc.com/AGTVote.
Mereka dapat mendaftar dengan menggunakan alamat email, memilih Putri Ariani, dan mengklik “Submit Vote.”
Perlu diingat bahwa satu alamat email dapat memberikan voting hingga 10 kali per tindakan.***