
Kisah Cinta Han So Hee, Bantah Rumor Chae Jong Suk

Berita Viral Artis Hari Ini – Kisah cinta Han So Hee perpanjang kabar romantis industri hiburan Korea Selatan.
Hanya saja manajemen Han So Hee dengan cepat membantah rumor kencan dengan model Chae Jong Suk.
Sebelum para netizen semkain menjadi penasaran dengan hubungan antara Han So Hee dan Chae Jong Suk lantaran melihat unggahan Instagram keduanya yang terlihat saling berhubungan.
Seolah-olah keduanya berada di tempat yang sama, mengunjungi lokasi serupa, dan bahkan mengenakan pakaian serasi.
Spekulasi mengenai hubungan asmara Han So Hee dan Chae Jong Suk pun segera menyebar berkat lovestagram mereka.
Namun, manajemen 9ato langsung merespons kabar tersebut dengan membantahnya.
Manajemen Han So Hee ingin memastikan agar berita ini tidak menjadi terlalu berlarut-larut.
Mereka menegaskan bahwa Han So Hee dan Chae Jong Suk hanya memiliki hubungan profesional dan tidak ada hubungan romantis di antara mereka.
Kisah Cinta Han So Hee, K-Netz Curiga Lakukan Lovestagram
Kembali gegerkan publik, kali ini kisah cinta Han So Hee membuat heboh dunia hiburan Korea Selatan dengan model YG KPlus, Chae Jong Suk.
K-netz (pengguna internet Korea) yakin bahwa keduanya menjalin hubungan romantis setelah adanya indikasi “lovestagram” yang mencurigakan.
Namun, agensi Han So Hee, 9ato Entertainment, telah memberikan klarifikasi terkait rumor ini.
Pada Selasa, 4 Juli 2023 waktu KST, 9ato Entertainment secara tegas membantah rumor kencan antara Han So Hee dan Chae Jong Suk.
Agensi menjelaskan bahwa kedua artis tersebut hanya berteman dekat dan tidak memiliki hubungan asmara.
“Rumor tentang Han So Hee dan Chae Jong Suk berkencan sama sekali tidak benar. Mereka hanya memiliki hubungan pertemanan yang dekat,” bunyi pernyataan Agensi 9ato Entertainment.
Baca Juga: Modus Pungli Pantai Carita, Buat Geram Pengakuan Klise Pelaku
Sebelumnya, rumor tentang hubungan romantis antara Han So Hee dan Chae Jong Suk menyebar melalui berbagai komunitas online setelah mereka diduga melakukan lovestagram.
Lovestagram merujuk pada unggahan media sosial yang tampaknya saling berhubungan dan mencurigakan.
Beberapa foto yang diunggah oleh keduanya menunjukkan barang-barang pasangan dan foto-foto saat berada di lokasi serupa.
Selain itu, ada juga sebuah foto yang memperlihatkan Han So Hee dan Chae Jong Suk sedang berada bersama.
Foto tersebut diambil dari belakang dan menampilkan seorang pria dengan kemeja biru dan seorang wanita mirip dengan Han So Hee sedang berjalan bersama.
Baca Juga: Kehidupan Malam Erling Haaland, Circlenya Sekelas Pangeran
Pada saat bersamaan Han So Hee sedang mempersiapkan beberapa proyek masa depan. Salah satu proyeknya yang akan segera dirilis adalah drama Gyeongseong Creature bersama Park Seo Joon.
Namun, sayangnya Han So Hee tidak akan membintangi drama The Price of Confession bersama Song Hye Kyo.
Baru-baru ini, Han So Hee juga telah menerima tawaran untuk berperan dalam drama Can This Love be Interpreted? karya Hong Sisters. J
Chae Jong Suk Model Terkenal Naungan YG KPlus
Nama Chae Jong Suk masuk dalam pusaran kisah cinta Han So Hee, ia merupakan seorang model terkenal di bawah naungan agensi ternama YG KPlus.
Meskipun rumor pacaran antara Han So Hee dan Chae Jong Suk telah menyebar, manajemen keduanya dengan tegas membantahnya dan menyatakan bahwa mereka hanya berteman.
Chae Jong Suk, yang memiliki akun Instagram dengan nama @czonsuxx, aktif mengunggah foto-fotonya pada platform tersebut.
Sebagai seorang model berusia 26 tahun, ia telah tampil dalam berbagai majalah fashion ternama, termasuk Arena, dan sering bekerja sama dengan brand-brand mewah.
Spekulasi tentang hubungan romantis mereka muncul berdasarkan unggahan Instagram. Kendati demikian Chae Jong Suk tidak terlihat mengikuti akun media sosial Han So Hee.
Pada sisi lain, Han So Hee juga tengah dikabarkan akan menjadi pemeran utama dalam video musik solo milik Jungkook dari grup BTS yang berjudul Seven.
Walau hingga hari ini, baik manajemen Jungkook maupun Han So Hee tidak memberikan konfirmasi mengenai kabar tersebut.***