
Blunder Food Vlogger Sepuh, Dua Juri Masterchef Angkat Bicara

Berita Viral Terbaru – Blunder food vlogger sepuh membuat kisruh dunia review makanan menjadi perbincangan hangat bahkan melibatkan pihak kepolisian.
Situasi ini menarik perhatian banyak pihak, termasuk Chef Arnold Poernomo salah satu juri terkenal dari acara MasterChef Indonesia.
Chef Arnold berbicara tentang review jujur yang dilakukan oleh food vlogger terhadap makanan di warung Bang Madun Nyak Kopsah telah memicu berbagai pro dan kontra.
Menurut Chef Arnold, review jujur pada dasarnya boleh saja namun ada syarat yang perlu diperhatikan. Agar review tersebut tidak menimbulkan kontroversi yang berlebihan.
“Cuma mau bilang review tempat makan secara jujur itu tidak apa-apa kalau konstruktif,” ujar Chef Arnold pada akun X-nya Jumat, 29 September 2023.
Blunder Food Vlogger Sepuh, Chef Arnold Ingatkan Review Membangun
Terkait blunder food vlogger sepuh, Chef Arnold yang merupakan juri peserta MasterChef Indonesiaberharap ulasan jujur juga disertai solusi.
“Tidak apa-apa memberikan ulasan negatif, tapi berikan masukan dan solusi. Jika ada kekurangan, berikan masukan kepada pemilik warung dan ulasan lagi setelah perbaikan dilakukan,” terang Chef Arnold.
Namun, ia juga menyatakan bahwa ulasan jujur tidak boleh bernada hinaan karena hal tersebut dapat menimbulkan masalah.
Dalam hal ini Chef Arnold tidak berpihak pada salah satu pihak yang terlibat dalam perseteruan antara Farida Nurhan dan Codeblu.
Keduanya merupakan food vlogger yang berkonflik akibat ulasan makanan warung Oseng Madun Nyak Kopsah.
Baca Juga: Liburan Mewah Nikita Mirzani, Gaya Hidup Lolly Berbanding Jauh
Komentar Chef Arnold mengenai review makanan yang konstruktif mendapat tanggapan positif.
Warganet juga menambahkan bahwa konsumen memiliki berbagai alasan berbeda dalam membeli produk dari suatu tempat makan.
Beberapa hanya ingin mencoba, sementara yang lain adalah pelanggan tetap dan ada pula sekedar melakukan review makanan.
Pada kesempatan yang sama Chef Arnold setuju bahwa berikan kritik konstruktif adalah hal wajar. Lantaran dapat membantu pemilik usaha untuk memahami preferensi pelanggan mereka.
Baca Juga: MiA Gitaris Mejibray, Operasi Puting Demi Penampilan Optimal
Kontroversi perang perspektif sesama reviewer makanan juga membuat pernyataan lama dari Chef Juna, rekan sejawat Chef Arnold menjadi viral di media sosial.
Dalam sebuah video yang diunggah channel YouTube musemediaid pada 1 Maret 2021.
Chef Juna berbicara tentang food blogger dan dampak negatif yang dapat mereka timbulkan dalam industri kuliner.
Menurut Chef Juna, banyak food blogger yang tidak memiliki latar belakang jelas dalam bidang kuliner namun merasa memiliki wewenang untuk mengulas makanan.
“Dunia kami chef atau FnB industri itu sudah sedikit ternodai dengan banyaknya orang-orang yang sok jadi foodie. Food blogger yang sotoy dan lain sebagainya, itu ngerusak hidup kita, ngerusak profesi kita, establishment,” ujar Chef Juna.
Siapa Orang yang Berhak Memberikan Penilaian pada Makanan Restoran
Terlepas blunder food vlogger sepuh, lantas siapa sejatinya pihak yang memiliki hak untuk melakukan penilaian terhadap restoran seseorang.
Pada industri Food and Beverage (F&B), terdapat beberapa pihak yang berhak memberikan penilaian makanan restoran.
Kritikus kuliner dengan pengalaman dan pengetahuan mendalam dalam dunia kuliner.
Seringkali tergolong sebagai otoritas yang dapat memberikan penilaian objektif terhadap makanan dan restoran.
Mereka sering menulis ulasan makanan pada media cetak atau digital serta memberikan skor atau bintang untuk menilai kualitas makanan dan pengalaman restoran tertentu.
Beberapa food blogger yang memiliki basis pengikut besar dan reputasi baik juga dapat memberikan penilaian berpengaruh.
Ulasan dari pelanggan dan konsumen yang telah makan di restoran memiliki nilai penting. Mereka memberikan pandangan berdasarkan pengalaman pribadi meskipun ulasan ini dapat subjektif.
Beberapa asosiasi kuliner atau panduan restoran seperti Michelin Guide memiliki kredibilitas tinggi dalam memberikan penilaian terhadap restoran-restoran terbaik dunia.
Michelin Guide memiliki tim penilai profesional yang melakukan inspeksi mendalam untuk memberikan penghargaan atau bintang kepada restoran-restoran luar biasa.***