
Atlet David Jacobs Meninggal, Tergeletak di Rel Gambir

Berita Olahraga Hari Ini – Atlet David Jacobs meninggal sebelumnya pada Kamis, 27 April 2023 olahragawan paratenis itu ditemukan tak sadarkan diri.
David tergeletak di pinggir jalur kereta api Gambir-Juanda Km 4+700 dan sempat dilarikan ke rumah sakit.
Melalui Kahumas KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa terungkap jika petugas keamanan stasiun yang memberikan pertolongan.
“Kami sampaikan bahwa betul petugas pengamanan stasiun mengamankan jalur KA antara Gambir-Juanda Km 4+700 pada Kamis 27 April 2023. Karena ditemukannya seseorang yang tergeletak pada pinggir jalur rel pada lokasi tersebut pukul 21.22 WIB. Adapun identitas korban bernama Dian David Mickael Jacobs,” ujar Eva Chairunisa dalam keterangannya Jumat, 28 April 2023.
Atlet David Jacobs Meninggal Usai Tak Sadarkan Diri dan Terima Perawatan
Eva Chairunisa jelaskan kronologi atlet David Jacobs meninggal setelah ditemukan dalam keadaan tak sadarkan diri.
Kahumas KAI Daop 1 menyebut petugas langsung membawa korban ke RS Husada, Jakarta Pusat menggunakan ambulans stasiun.
“Pada saat ditemukan, korban masih dalam kondisi tidak sadarkan diri. Petugas langsung melakukan evakuasi untuk pertolongan lanjut. Dengan membawa ke RS Husada, Jakarta Pusat menggunakan ambulans stasiun,” lanjut Eva Chairunisa.
Namun Eva Chairunisa mengatakan nyawa David tidak dapat terselamatkan sehingga sang atlet paratenis meninggal dunia sekitar pukul 03.30 WIB.
Baca Juga: Park Eun-bin Baeksang, Kejutkan Pemain Extraordinary Attorney
Identitas David yang merupakan atlet juga dibenarkan polisi yang mengatakan pria tergeletak di rel kereta adalah David Jacobs.
“Betul, penanganan sudah ditarik ke Polres ya,” ujar Kapolsek Sawah Besar AKP Dhanar Dhono Vernandhie pada kesempatan berbeda.
Kabar meninggalnya David Jacobs juga National Paralympic Committee Indonesia Indonesia sampaikan secara langsung.
Rencananya jenazah David Jacobs oleh pihak keluarga akan disemayamkan di Jakarta.
“Telah meninggal dunia atlet paratenis meja kebanggaan Indonesia, Dian David Michael Jacobs pada Jumat, 28 April 2023 di Jakarta,” tulis NPC lewat pesan grup.
Duka yang begitu mendalam atas kepergian seorang David, olahragawan sekaligus Ketua NPCI DKI Jakarta.
“Semoga diberikan ketenangan di sisi Tuhan Yang Maha Esa,” lanjut pemberitahuan NPC.
Baca Juga: Gelombang Panas India, Kondisi Terkini Pasca 24Ribu Tewas
Atlet paratenis meja andalan Indonesia David Jacobs meninggal dunia pada usia 45 tahun. Tak banyak yang ketahui jika ia merupakan penyumbang medali Paralimpiade London.
Semasa hidupnya, David Jacobs merupakan atlet paratenis meja yang kerap menjadi andalan Merah-Putih merebut pundi-pundi medali ajang internasional, single event maupun multievent.
Profil Pengharum Nama Bangsa Paratenis yang Membanggakan
Prestasi terbaik David Jacobs ialah sebagai atlet pertama yang mempersembahkan medali untuk Indonesia pada Paralimpiade London 2012.
David mempersembahkan medali perunggu usai mengalahkan atlet Spanyol Jose Manuel Ruis Reyes.
Adapun pada Paraimpiade, David turun pada kategori 10 dalam tenis meja atau dengan tingkat disabilitas paling rendah.
Rentetan catatan positifnya pria kelahiran Ujung Pandang itu, kembali meraih prestasi sama pada Paralimpiade 2020 Tokyo.
Padahal saat itu kondisi latihan terbatas lantaran pandemi Covid-19, David mampu mengharumkan nama Indonesia untuk level dunia.
Tak hanya Paralimpiade, David Jacobs juga sukses meraih medali emas level Asia. Bersama Komet Akbar cabor tenis meja nomor ganda putra TT 10 di Asian Para Games 2018.
Mereka mengalahkan ganda Korea Selatan, Shin Seung-weon dan Jung Sukyon.
Sebelumnya, David Jacobs memastikan medali emas dari nomor tunggal putra TT-11 tunadaksa bermain berdiri untuk multievent yang sama.
Mampu menorehkan banyak prestasi dan menjadi andalan Indonesia bukan perkara mudah bagi David. Ia memulai berlatih tenis meja sejak dini hingga akhirnya mengantarkan karier tertinggi.
Sampai akhirnya, ia kerab menjadi andalan pesta olahraga terbesar dunia, Paralimpiade.
Kini, David Jacobs sudah tak bisa lagi membawa bendera Merah-Putih untuk kancah internasional.
“Saya sangat berbelasungkawa jelas. Jacobs itu pahlawan Indonesia yang tak terlupakan. Kami sangat kehilangan sekali. Kami sangat berduka. Dia mengukir sejarah dengan mendapatkan medali perunggu di Paralimpiade London kemarin,” tutup Senny Marbun, Ketua NPC Indonesia.***